Cek Hoaks atau Fakta ?

masukkan kata kunci anda.

Disinformasi : Penyakit LSD pada Sapi di Desa Gambyok

Beredar sebuah pesan berantai di WhatsApp yang menerangkan adanya penyakit hewan ternak virus Lumpy Skin Disease (LDS) yang sudah mulai menyerang hewan ternak warga Desa Gambyok, Kediri hingga mengakibatkan 2 sapi sakit 3 mati.

Berdasarkan penelusuran pesan tersebut mengandung disinformasi.

Hingal tanggal 10 April 2023 sebanyak 19 sapi terinfeksi penyakit LSD yang mendapat pemantauan khusus dari dinas ketahanan pangan dan peternakan (DKPP) dan tidak ada satupun yang mati.

Data kasus palling banyak terdapat di Kecamatan Kepung yang berjumlah 5 ekor. Selain Kecamatan Kepung terdapat 4 kasus di Kecamatan Purwoasri, 3 kasus di Kecamatan Ngadiluwih, 2 kasus masing-masing di Kecamatan Plemahan dan Kayenkidul. Sisanya ada di Kecamatan Papar, Kecamatan Tarokan, dan Kecamatan Wates masing-masing satu ekor.

Desa Gambyok, tidak berada di salah satu kecamatan tersebut.

 

Permohonan Klarifikasi

Kirimkan detail informasi yang kamu dapat, akan kami bantu cari klarifikasinya dalam 1x24 jam.