Cek Hoaks atau Fakta ?

masukkan kata kunci anda.

Disinformasi: Prabowo Subianto Menyesal Didukung Umat Islam

Beredar video di sosial media instagram yang menarasikan bahwa Prabowo Subianto menyesal mendapat dukungan oleh umat islam. Dalam videonya prabowo menyampaikan bahwa, “Sekarang dan ini masih suasana yang sebenernya belum boleh berkampanye terbuka. Jadi kemana mana saya tidak minta dukungan dari para kiai, ulama, dan para santri dan sebagainya.” Pengunggah juga memberikan keterangan bahwa, “pernyataan Prabowo dikuatkan Grace Natalie: Prabowo Menyesal Didukung Umat Islam. Tolong Dicatat dan Direkam. Prabowo Tidak Butuh Dukungan Kiayi Ulama dan Santri.” Berdasarkan hasil penelusuran, informasi tersebut mengandung disinformasi. Video tersebut identik dengan potongan video dari kanal youtube Merdekadotcom dengan judul, “LIVE NOW - Prabowo & Cak Imin Istighasah di Pesantren Tambakberas”. Video Prabowo Subianto tersebut diambil saat dia menghadiri istighosah nasional di Pondok Pesantren Bahrul Ulum Tambakberas, Jombang, Jawa Timur, pada Minggu, 21 Mei 2023. Pada menit ke-45:32 hingga 47-36 prabowo mengatakan demikian tetapi dalam lanjutan video itu Prabowo mengatakan bahwa dirinya mengharap dukungan secara diam-diam dalam hati agar tidak melanggar peraturan apapun. Berikut narasi pidato selengkapnya: “Saya mengatakan saya tidak meminta dukungan dari para kiai para ulama para santri dan sebagainya. Saya tidak minta dukungan. Tolong dicatat dan direkam. Tapi kalau, di dalam hati saya, saya berharap dukungan kan boleh. Kan kalau di dalam hati diam-diam berharap kan boleh. Jadi nggak melanggar apa-apa, jadi saya tidak minta dukungan tapi saya dalam hati saya hati yang paling dalam saya sungguh-sungguh berharap dukungan dari para ulama dan kiai. Dan tidak hanya berharap dukungannya tapi juga doanya.”

Permohonan Klarifikasi

Kirimkan detail informasi yang kamu dapat, akan kami bantu cari klarifikasinya dalam 1x24 jam.