
Fakta: 2 Kotak Suara Hilang di Kabupaten Pasuruan
Beredar berita yang diunggah oleh beritajatim.com tentang adanya dua kotak suara yang hilang di Kabupaten Pasuruan. Dalam pemberitaan tersebut memuat informasi tentang pendistribusian logistik. Diantaranya adalah kotak suara, surat suara, hingga sarana administrasi. Berdasarikan hasil analisis, informasi tersebut adalah fakta. Berita jatim mendapat dua narasumber utama yaitu masing-masing Ketua KPU Kabuapten Pasuruan dan Ketua Bawaslu Kabupaten Pasuruan. Berdasarkan penjelasan Ketua KPU Kabupaten Pasuruan Zainul Arifin pada tanggal 12 Februari 2024 yang mengatakan bahwa dari 24 kecamatan di kabupaten Pasuruan sudah satu kecamatan yang didistribusikan sampai ke tingkat desa. Sedangkan Berdasarkan keterangan ketua Bawaslu Kabupaten Pasuruan, tentang dua kotak suara yang hilang itu berada di kecamatan Puspo. Ketua Bawaslu Kabupaten Pasuruan, Arie Yunanto menjelaskan bahwa dua kotak suara tersebut sudah diganti.