
Fakta: Agus Rahardjo ke Bawaslu Jatim Lapor Dugaan Ribuan Suaranya Hilang
Beredar unggahan berita dari cnnindonesia.com yang memuat informasi adanya laporan ke Bawaslu Jawa Timur karena dugaan hilangnya suara Caleg DPD wilayah Jawa Timur yaitu Agus Rahardjo dan sejumlah Caleg DPD karena praktik kecurangan yang masif. Suryono Pane, selaku tim kuasa hukum berharap laporan ini bisa diterima dan diusut oleh Bawaslu Jatim. Berdasarkan hasil analisis, Calon anggota DPD Dapil Jawa Timur tersebut mengaku kehilangan ribuan suara yang diduga terjadi di sejumlah daerah di pulau Madura seperti Sampang dan Bangkalan. Kehilangan suara tersebut diketahui saat tim Agus Rahardjo melakukan analisis pada salinan Formulir Model C1 atau hasil penghitungan suara di TPS, dengan salinan Formulir Model D atau hasil rekapitulasi di tingkat kecamatan. Koordinator Divisi Hukum dan Diklat Bawaslu Jatim, Dewita Hayu Shinta mengaku telah menerima laporan pelapor Agus Rahardjo dan pihaknya akan melakukan pendalaman, klarifikasi dan pihak-pihak yang berkaitan.