Cek Hoaks atau Fakta ?

masukkan kata kunci anda.

Fakta: Bayi Meninggal Akibat Mendengar Petasan

  • Fakta

Beredar video di media sosial tiktok yang menarasikan seorang bayi yang meninggal akibat mendengarkan petasan di Gresik. Informasi tersebut diungggah oleh akun tiktok Willy yang menceritakan kronologi kejadian. Dalam keterangannya menyebut bahwa bayi yang berusia 38 hari tersebut mengalami kejang-kejang, mata tertutup sebelah dan lidah yang terbalik ke atas. Berdasarkan hasil penelusuran, informasi tersebut adalah fakta. Melansir detinews.com, seorang bayi berusia 38 hari berinisial HDN menghembuskan nafas terakhir ketika mendengarkan suara petasan. Kejadian tersebut bermula saat tetangga korban menyalakan petasan pada Sabtu (22/04/2023) pukul 19.00 WIB pada saat sang bayi berada di kamar bersama kedua orang tuanya. Pasca mendengar suara petasan, bayi mengalami kejang-kejang, mata tertutup dan lidah terbalik keatas. Korban sempat dilarikan ke RS Muhammadiyah Lamongan dan masuk ke ruang ICU karena mengalami koma. Naas, nyawa bayi tersebut tidak bisa diselamatkan dan meninggal pada Kamis (27/04/2023) pukul 10.00 WIB. Berdasarkan hasil CT Scan, terdapat pembulu darah yang pecah. Mengutip keterangan dr. Denta yang dimuat oleh kompas.com bahwa batas bayi mendengarkan suara adalah 50-60 db. Selebihnya akan mengalami kerusakan pada pendengaran dan terjadi resiko gangguan perkembangan lebih lanjut. dr. Denta juga menghimbau agar memberikan peringatan pada siapapun untuk bertindak tegas apabila ada kejadian serupa.

Permohonan Klarifikasi

Kirimkan detail informasi yang kamu dapat, akan kami bantu cari klarifikasinya dalam 1x24 jam.