Cek Hoaks atau Fakta ?

masukkan kata kunci anda.

Fakta: Dieng Suhu Minus 3,5 derajat Celcius

  • Fakta

Beredar video di media sosial tiktok yang menginformasikan bahwa suhu di dataran tinggi Dieng membeku dan suhu mencapai minus 3,5 derajat celcius. Persitiwa tersebut dikabarkan pada Kamis, 27 Juli 2023. Akun tiktok MonutNesia juga mengabarkan bahwa kenaikan suhu itu juga terjadi di Basecamp Prau yang suhunya sudah mencapai 3 derajat celcius. Estimasi turunnya suhu udara mencapai 0,6 derajat celcius setiap 100 mdpl (meter diatas permukaan laut-red). Berdasarkan hasil penelusuran, informasi tersebut adalah fakta. Melansir detik.com, Kompleks Candi Arjuna di dataran tinggi Dieng membeku dan suhu turun hingga minus 3,5 derajat celcius. Turunnya suhu tersebut ditengarai saat daun mengering, sampah plastik memutih dan mengeras, serta kabut tipis turun di sekitar Candi. Pegawai Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Banjarnegara Aryadi Darwanto dalam konfirmasi pada Detik mengatakan, suhu udara di dataran tinggi Dieng sudah turun sejak Rabu sore. Bahkan berdasarkan catatannya, suhu udara pada pukul 20.04 WIB sudah 3 derajat celsius. Kepala PT Dieng Sri Utami memberi keterangan pada Detik bahwa suhu udara di kawasan dataran tinggi Dieng tengah turun beberapa minggu terakhir.

Permohonan Klarifikasi

Kirimkan detail informasi yang kamu dapat, akan kami bantu cari klarifikasinya dalam 1x24 jam.