Cek Hoaks atau Fakta ?

masukkan kata kunci anda.

Fakta: Pembelian Tiket Kapal Ferry Lewat Website atau Aplikasi

  • Fakta

Beredar unggahan di media sosial tiktok yang menarasikan bahwa pembelian tiket kapal Ferry dapat dibeli melalui website Ferizy.com atau melalui aplikasi. Metode pembayaran yang tersedia disana juga beragam dan memudahkan penumpang kapal ferry dalam mencari informasi ketersediaan jadwal. Dalam videonya juga menerangkan bahwa pembelian tiket dalam loket tunai tidak dapat dilakukan. Berdasarkan hasil penelusuran, informasi tersebut adalah fakta. Melansir Bisnis.com, peluncuran transaksi daring berbasis website atau aplikasi oleh PT ASDP Indonesia Ferry sudah diberlakukan sejak 11 Desember 2023. Hal tersebut mengacu pada Surat Dirjen Hubdat AP.406/1/5/DJPD/2023 perihal Penataan Layanan Pemesanan Tiket Elektronik di Sekitar Pelabuhan. Corporate secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Shelvy Arifin menjelaskan tujuan dari penentuan radius ini adalah untuk menciptakan pelabuhan dan angkutan penyeberangan yang andal dan berkualitas mengacu pada 4 faktor yaitu safety, security, services, dan pencemaran lingkungan. Ferizy.com juga turut memberikan batasan transaksi yang diterapkan guna mengurangi tumpukan kendaraan saat akan menggunakan jasa layanan website atau aplikasi tersebut. Pengguna sudah tidak bisa melakukan transaksi di sekitar pelabuhan yang mengacu pada gps seluler yang diaktifkan. Informasi selengkapnya dapat diakses melalui website ferizy.com.

Permohonan Klarifikasi

Kirimkan detail informasi yang kamu dapat, akan kami bantu cari klarifikasinya dalam 1x24 jam.