
Fakta: Status Semeru Siaga Usai Alami 19 Kali Letusan
Berita tentang Status Semeru siaga usai alami 19 kali letusan pada detik.com adalah fakta. Melansir dari berbagai sumber, seperti jawapos.comn Kepala Bidang Pencegahan Kesiapsiagaan dan Logistik BPBD Kabupaten Lumajang Wawan Hadi Siswoyo mengatakan Gunung Semeru masih pada Level III atau siaga. Melansir informasi dari media lainnya yaitu radartuban.jawapos.com, bahwa dari hal tersebut, masyarakat diimbau untuk tidak melakukan aktivitas apapun di sektor Tenggara di sepanjang Besuk Kobokan, sejauh 13 km dari puncak (pusat erupsi). Di luar jarak tersebut, masyarakat tidak melakukan aktivitas pada jarak 500 meter dari tepi sungai (sempadan sungai) di sepanjang Besuk Kobokan karena berpotensi terlanda perluasan awan panas dan aliran lahar hingga 17 km dari puncak.