
Fakta: Tes Dehidrasi dengan Cubit Kulit
Beredar video di TikTok diunggah oleh akun Air Minum Kio pada 21 Agustus 2023 yang menginformasikan cara tes tubuh apakah dehidrasi atau tidak. Dalam video memperlihatkan tes dehidrasi dengan mencubit kulit punggung jari tangan. Jika kulit yang dicubit tidak langsung turun maka terindikasi dehidrasi. Sebaliknya, jika kulit yang dicubit langsung turun maka tidak dehidrasi. Berdasarkan hasil penelusuran, informasi tersebut adalah fakta. Dilansir dari halodoc.com, tanda-tanda tubuh mengalami dehidrasi adalah bau mulut, warna urine kuning pekat, sakit kepala, sembelit, dan kulit menjadi kering. Salah satu cara yang dilakukan dokter untuk mengetes dehidrasi adalah dengan mencubit kulit. Ketika dehidrasi, disebutkan bahwa elastisitas kulit menjadi berkurang. Sehingga ketika dicubit tidak dapat secara cepat kembali ke kondisi normal.