Cek Hoaks atau Fakta ?

masukkan kata kunci anda.

Fakta: WPN Minta Bawaslu Ngawi Periksa Petinggi AKD yang Diduga Intimidasi Kades Dukung Paslon 02

  • Fakta

Beredar unggahan berita dari beritajatim.com yang menyebutkan adanya intimidasi yang dialami oleh Kepala Desa Sambiroto, Kabupaten Ngawi untuk membuat video deklarasi dukungan pasangan capres dan cawapes nomor urut 02 pada Pemilu 2024. Agus Fathoni, pengurus WPN (Warga Pengawas Netralitas) mengatakan, sejak 12 Februari 2024 petinggi AKD (Asosiasi Kepala Desa) sudah disebut terlibat dalam pelanggaran netralitas kades. Hingga 23 Februari AKD belum dimintai keterangan oleh Bawaslu. Berdasarkan hasil penelusuran, informasi tersebut adalah fakta. Berdasarkan pengakuan Kepala Desa Sambiroto, Kabupaten Ngawi, Sri Mulyono menyampaikan kepada media kompas.com pada tanggal 13 februari 2024, bahwa benar dirinya membuat video dukungan untuk Capres dan Cawapres 02 karena desakan dari petinggi Asosiasi Kepala Desa (AKD). Komisioner Bawaslu Ngawi, Yohanes Pradana Vidya Kusdnarko juga menjelaskan kepada kompas.com telah memanggil dan memberikan 30 pertanyaan kepada Kepala Desa Sambiroto perihal kasus video dukungan tersbut. Agus Fathoni dari WPN mengatakan, bahwa kejadian ini harus diselidiki secara serius dan lebih dalam dengan mencari tahu sosok penting AKD yang terlibat.

Permohonan Klarifikasi

Kirimkan detail informasi yang kamu dapat, akan kami bantu cari klarifikasinya dalam 1x24 jam.