
Hoaks: Pesan JNE EXPRESS ‘paket salah alamat’
Waspadalah jika Anda menerima Pesan dari nomor tidak dikenal mengatasnamakan JNE Express. Pesan ini berisi informasi bahwa Anda diminta untuk membayar tarif karena paket yang Anda pesan sudah tiba di stasiun transit dan alamatnya salah. Dalam pesan ini, pengirim juga melampirkan tautan. Berdasarkan hasil penelusuran, pesan tersebut adalah hoaks. Faktanya, kasus serupa juga pernah terjadi pada agen pengiriman J&T Express. Isi pesan hampir sama dengan kasus alamat hilang atau salah. J&T Express juga memberikan himbauan untuk tidak transfer uang sembarangan.