Cek Hoaks atau Fakta ?

masukkan kata kunci anda.

Hoaks : Sekda Kota Madiun Salurkan Donasi Infaq ke Masjid

  • Hoaks

Waspadalah terhadap pesan whatsapp yang mengatakan ingin memberikaan donasi, baik untuk rumah ibadah maupun aktivitas sosial, sebab akhir-akhir ini marak penipuan dengan modus semacam itu.

Salah satu contohnya adalah pesan pengiriman sumbangan kepada Masjid Al-Fattah yang mengatasnamakan Sekda Kota Madiun, Soeko Dwi Hardianto. Pengirim pesan juga mencatat foto profil Sekda Kota Madiun. Berdasarkan hasil penelusuran, pesan tersebut adalah hoaks.

Melansir Madiuntoday.id, Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Madiun Noor Afifah memastikan orang yang mengirimkan pesan bukan Sekda Kota Madiun. Selain bukan Sekda Kota Madiun, terduga pelaku yang menggunakan nomor +62 81233728107 juga sering melakukan penipuan berdasarkan penelusuran menggunakan aplikasi Get Contact.

Permohonan Klarifikasi

Kirimkan detail informasi yang kamu dapat, akan kami bantu cari klarifikasinya dalam 1x24 jam.