
Hoaks: Upgrade fitur BI-Fast BCA Mobile melalui Iklan Instagram
Waspadalah jika menemui iklan upgrade BI-Fast di media sosial yang memberikan keterangan transfer bank Rp.0,- dengan menvcatut bank BCA melalui aplikasi BCA Mobile atau My BCA. Beredar infromasi di media sosial instagram yang menarasikan “Daftra BI-Fast dengan BCA Mobile Gratis transfer antar bank; Kini hanya Rp. 0,-“ setalh itu pengguna akan diarahkan melalui link sign up pada link yang dipromosikan oleh instagram. Setelah melalui proses penelusuran, infromasi tersebut adalah hoaks. Berdasarkan konfirmasi dari laman resmi BCA, aplikasi resmi BCA terdapat di Play store maupun Appstore. Modus operandi serupa telah dilakukan oleh pelaku dengan cara meminta kode OTP, PIN, dan Nomor Kartu ATM dengan alasan untuk melakukan upgrade fitur BI FAST. Padahal fitur BI Fast tersebut sudah otomatis teraktivasi pada aplikasi resmi yang dibuat oleh BCA. Setelah mendapatkan berbagai informasi ATM milik korban para pelaku menguras habis isi rekening korban.